Info Beasiswa terbaru - President University Beasiswa S1 President University – Halo teman-teman pencari beasiswa S1 semunya! Kali ini Admin mau mencoba menjawab pertanyaan yang masuk seputar beasiswa S1 President University. Buat yang belum baca atau belum tau tentang beasiswa ini, silakan baca dulu artikel Beasiswa S1 di President University.




Berikut adalah jawaban atas pertanyaan yang sering muncul:

Apakah beasiswa ini rutin diadakan setiap tahunnya?

Hingga saat ini, beasiswa ini rutin diadakan setiap tahunnya.

Beasiswa yg diberikan itu untuk berapa orang ya?

Beasiswa ini diberikan berdasarkan hasil Tes Beasiswa yang kamu ikuti, nilai raport yang kamu lampirkan, dan prestasi-prestasi yang kamu miliki. Untuk jumlah penerima beasiswa sendiri, jumlahnya sangat bergantung pada ketiga kriteria tersebut, tidak ada batasan kuota.

Beasiswanya diperuntukan untuk usia maksimal berapa tahun?

Usia maksimal untuk mendaftar beasiswa ini adalah XX tahun.

Apakah boleh mengikuti lebih test lebih dari 1x untuk setiap tahun ajaran?

Peserta hanya boleh mengikuti 1x tes beasiswa untuk setiap tahun ajaran. Tapi bisa mendaftar lebih dari 1x, contohnya: seperti salah satu penanya yang sudah daftar tes di Padang, tapi berhalangan hadir, lalu ingin mengikuti tes di Pekanbaru.

Kira-kira masih ada tes beasiswa lagi nggak ya?

Untuk mengetahui jadwal tes beasiswa di kotamu atau kota terdekat, silakan kunjungi Jadwal Tes Beasiswa President University

Saya masih kelas XII, saya ikut tahun ini atau tahun depan?

Ikut tes yang tahun ini, karena tes ini untuk mahasiswa baru tahun ajaran 2012/2013.

cek this out... yoomaaaa... tetap semangat

Related Post