Info Beasiswa S1 – Haloooo, sabarr... oran sabar di sayang tuhan ... ingat Tuhan slalu bersama dengan orang orang yang beriman... kali ini kita mau menjawab pertanyaan teman-teman seputar beasiswa Etos ini. Semoga semuanya jadi jelas dan nggak bikin bingung lagi ya. Dilihat dari pertanyaan-pertanyaan yang masuk, kelihatannya masih banyak teman yang ragu-ragu, apakah boleh mendaftar atau tidak, dll.





Bagaimana jika salah tidak mendaftar kuliah di salah satu PTN yang ada di atas?

Jelas, kamu tidak bisa mengikuti beasiswa ini. Kamu bisa mencoba mendaftar jalur reguler (sesuai persyaratan beasiswa Etos) jika masih memungkinkan. Jika kamu tidak diterima di PTN yang ada di daftar, jangan mendaftar karena otomatis tidak ikut diseleksi oleh tim beasiwa Etos tsb.

Kenapa beasiswa selalu untuk PTN, bukan PTS?

Beasiwa untuk mahasiswa-mahasiswi PTS juga ada, tapi melalui program yang berbeda. Program-program beasiswa yang ada diadakan oleh berbagai lembaga / universitas / perusahaan / individu yang berbeda-beda dan memiliki tujuan yang berbeda. Pasti ada alasan dibalik persyaratan yang diberikan, bukan? Lebih baik dijelaskan dari awal bahwa beasiwa ini terbatas untuk anak-anak tertentu, daripada memberikan harapan palsu ;)

Saya tidak berasal dari keluarga tidak mampu, tapi saya benar-benar membutuhkan beasiswa, bolehkah mendaftar?

Tidak juga, karena kamu tidak memenuhi syarat. Fokus dari beasiwa ini adalah memberikan kesempatan bagi anak-anak yang tidak mampu untuk melanjutkan kuliah. Bagi teman-teman yang berasal dari keluarga mampu, jangan ambil ‘jatah’ mereka di beasiswa ini ya, kan masih ada banyak beasiswa lain yang bisa diikuti, seperti beasiswa prestasi :)

Lulus D3 mau lanjut S1 bisa nggak?

Tidak bisa, soalnya beasiswa ini khusus ditujukan untuk mahasiswa baru.

Bagaimana cara pendaftarannya?

Sudah dijelaskan dengan lengkap di: http://www.infobeasiswas1.com/beasiswa-etos-tahun-2012/. Selain itu, teman-teman juga bisa bertanya langsung ke contact person yang ada jika teman-teman ingin mendapat jawaban yang lebih cepat.

Saya lulusan tahun 2008 dan saat ini sedang bekerja, bolehkah mengikuti beasiswa ini?

Asal Anda sudah diterima di PTN melalui jalur reguler, Anda dapat mencoba mendaftar beasiswa ini.

saya mau mencoba ikut mendaftar, apakah nanti kuliahnya bisa diperguruan tinggi negri dimana2?

Anda sudah harus diterima di salah satu PTN yang ada di daftar baru bisa daftar beasiswa ini.

untuk pendafaran beasiswa etos 2012, pendaftarannya kemana ya? terus yang bisa dapat beasiswa itu lewat jalur snmptn undangan atau snmptn tulis?

Bisa langsung hubungi contact person yang ada di atas, formulir dan daftar riwayat hidup bisa di download di atas. Jalur reguler, sudah dijelaskan juga di atas.

Apakah beasiswa ini berlaku untuk yang sedang mengikuti perkuliahan sem 2 di salah satu universitas yang disebutkan?

Tidak, tapi kamu bisa coba daftar beasiswa GE Foundation, itu untuk mahasiswa angkatan 2011 dan 2010

kak untuk yang lulus tahun ini blm bisa yah kak??

Bisaaaa, asal sudah diterima di salah satu PTN di atas lewat jalur reguler.
tetap bersyukur

Related Post